Contoh Majas Sinekdoke - Majas pertautan terbagi menjadi beberapa jenis. Salah satunya adalah majas sinekdoke. Tahukah Anda apa itu majas sinekdoke? Majas sinekdoke adalah majas yang menggunakan kata sebagian untuk menyatakan benda atau sesuatu secara keseluruhan dan sebaliknya. Majas sinekdoke lazimnya dapat kita temui dalam obrolan sehari-hari atau dalam karya sastra ilmiah. Berikut pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai majas tersebut lengkap dengan conto-contohnya sebagai bahan pembelajaran untuk kita semua.
Selain pada kalimat di atas, contoh majas sinekdoke totem pro parte juga dapat ditemukan dalam kalimat berikut:
Demikianlah pemaparan mengenai contoh majas sinekdoke pars pro toto dan contoh majas sinekdoke totem pro parte yang dapat kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat dan silakan lanjut membaca artikel berikutnya mengenai contoh majas tropen. Simak juga rangkuman tentang Macam Macam Majas dan Contohnya.
Majas Sinekdoke
Secara umum, majas sinekdoke terbagi menjadi 2 jenis, yaitu majas sinekdoke pars pro toto dan majas sinekdoke totem pro parte. Apa itu sinekdoke pars pro toto dan sinekdoke totem pro parte?Contoh Majas Sinekdote Pars Pro Toto
Majas sinekdoke pars pro toto adalah majas yang menyatakan suatu objek yang utuh dengan suatu bagian dari objek itu. Contoh majas pars pro toto terdapat dalam kalimat: “Seekor perkutut dibeli ayah untuk dipelihara di rumah”. Kata “seekor” dalam kalimat tersebut bukan hanya merujuk pada bagian ekor perkutut, melainkan merujuk pada burung perkutut secara utuh yang terdiri ata, ekor, kepala, badan, kaki, dan bagian tubuh lainnya.Selain pada kalimat di atas, contoh majas sinekdoke pars pro toto juga dapat ditemukan dalam kalimat berikut:
- Untuk dapat memasuki wahana itu, perkepala diwajibkan membayar tiket seharga Rp. 10.000.
- Seekor kambing dibeli ayah untuk akikah adik perempuanku yang baru lahir kemaring.
- Warga Sragi, Ketapang, dan Bakauheni terpaksa angkat kaki dari tanah pemerintah yang sudah didiaminya selama puluhan tahun.
- Ku kirim sepucuk surat cinta ini untuk mengobati rasa rindu yang semakin menggebu.
- Dari pintu ke pintu, ku mencoba tawarkan dagangan. Semuanya demi untuk kau dan anak-anak kita.
- Sudah seminggu lebih tak ku lihat batang hidungnya. Jangan-jangan dia kabur setelah hutangnya menumpuk di mana-mana.
- Kecantikannya telah berhasil mencuri hatiku.
- Pidato yang disampaikannya berhasil mencuri banyak mata pengunjung.
- Tak akan lagi aku menginjakan kaki ku di rumahmu.
- Gamelan yang dimainkan dalam acara itu berhasil memanjakan telinga pengunjung yang datang.
- Secarik kertas sudah dipersiapkan sedari pagi oleh para peserta lomba melukis.
- Beribu batang jati ditebang di hutan itu untuk mempersiapkan jalur kereta api dan jalan tol yang akan segera dibangun.
Contoh Majas Sinekdote Totem Pro Parte
Majas sinekdoke totem pro parte merupakan kebalikan dari majas majas sinekdoke pars pro. Majas ini adalah majas yang menyatakan suatu bagian dari objek dengan objek lain yang lebih luas maknanya. Contoh majas totem pro parte terdapat dalam kalimat: “Indonesia berhasil merebut medali emas setelah mengalahkan Tiongkok dalam final SEA Games semalam”. Kata “Indonesia” dalam kalimat tersebut sebetulnya bukanlah merujuk pada negara Indonesia seutuhnya, melainkan pada atlit Indonesia yang tengah bertanding dalam final SEA Games tersebut.Selain pada kalimat di atas, contoh majas sinekdoke totem pro parte juga dapat ditemukan dalam kalimat berikut:
- Indonesia berhasil menyabet 13 emas, 23 perak, dan 21 perunggu sementara ini.
- Menjelang musim hujan, warga RT 01 sedang mengadakan kerja bakti membersihkan selokan.
- SMA N 1 Sragi, Lampung Selatan berhasil menyabet juara 1 di semua lomba dalam acara peringatan 17 Agustus ini.
- Universitas Gajah Mada kembali menorehkan prestasi. Penelitian-penelitian yang dilakukannya menjadi masukan bagi perkembangan teknologi Indonesia masa kini.
- Wisata Lampung sudah mulai dikenal dunia semenjak masuk dalam nominasi ajang internasional itu.
- Indosiar akan mengadakan lomba pencarian bakat stand up comedy beberapa hari ke depan.
- Lampung Post memberikan santunan kepada banyak anak yatim di sekitar Kalianda menjelang Ramadhan ini.
- Indonesia sudah dikenal luas sebagai negara dengan wisata pantai dan keramahan masyarakatnya.
- Omzet bisnis yang menjanjikan membuat para karyawan tergiur untuk mulai menggeluti dunia bisnis
- Indonesia menang telak dari Tiongkok dalam final Asian Games semalam.
- Gudang Garam kembali memberikan bantuan bagi korban bencana alam di Jogjakarta.
- Lampung merebut 32 emas dalam PON X yang diadakan di Balikpapan.
Demikianlah pemaparan mengenai contoh majas sinekdoke pars pro toto dan contoh majas sinekdoke totem pro parte yang dapat kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat dan silakan lanjut membaca artikel berikutnya mengenai contoh majas tropen. Simak juga rangkuman tentang Macam Macam Majas dan Contohnya.
0 Response to "25+ Contoh Majas Sinekdote Pars Pro Toto dan Totem Pro Parte"